Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Tawarikh 5:2

5:2 Memang Yehudalah yang melebihi saudara-saudaranya, bahkan salah seorang dari antaranya menjadi raja, tetapi hak sulung itu ada pada Yusuf.

1 Tawarikh 21:4

21:4 Namun titah raja itu terpaksa diikuti oleh Yoab, maka pergilah Yoab menjelajahi seluruh Israel, kemudian kembali ke Yerusalem.

1 Tawarikh 21:6

21:6 Orang Lewi dan Benyamin tidak dimasukkannya dalam pendaftaran, sebab titah raja itu dianggap keji oleh Yoab.

1 Tawarikh 24:2

24:2 Tetapi Nadab dan Abihu mati lebih dahulu dari pada ayah mereka dengan tidak mempunyai anak laki-laki, maka yang memegang jabatan imam ialah Eleazar dan Itamar.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Taw 5:2 21:4 21:6 24:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)